Skip to main content Skip to search Skip to header Skip to footer

Perihal Herald-Online

Herald-Online merupakan situs web resmi Bentara Ilmupengetahuan Kristen. Situs ini merupakan bagian dari keluarga JSH-Online, yang menyediakan akses kepada seluruh isi Bentara dan juga kepada seluruh isi Journal serta Sentinel yang terbit dalam bahasa Inggris.
Bentara diterbitkan oleh Badan Penerbit Ilmupengetahuan Kristen di Boston, Massachusetts, AS, yang merupakan kepanjangan tangan Gereja Pertama Kristus, Ahli Ilmupengetahuan, untuk bidang penerbitan. Bersama christianscience.com, Herald-Online and JSH-Online bertujuan untuk memperluas dan memajukan agama Ilmupengetahuan Kristen sebagaimana diajarkan oleh Mary Baker Eddy, Penemu dan Pendiri Ilmupengetahuan Kristen dan pengarang buku ajar Ilmupengetahuan Kristen, Ilmupengetahuan dan Kesehatan dengan Kunci untuk Kitab Suci.

Herald-Online menyediakan akses kepada 14 Bentara (empat dalam edisi cetak/online dan 10 hanya dalam edisi online) dan juga kepada terjemahan tidak resmi atas berbagai artikel dalam berbagai bahasa lainnya. Masing-masing dari keempat Bentara edisi cetak/online mencakup arsip yang dapat ditelusuri sepenuhnya, yang berisikan seluruh artikel yang dimuat di Bentarasejak tahun 1903 hingga sekarang, di samping rekaman audio dari tahun 2000 hingga sekarang.  
Misi Herald-Online adalah untuk selalu mengikuti perkembangan zaman dalam memenuhi tujuan terbitan-terbitan berkala sebagaimana dinyatakan Mary Baker Eddy:  “Saya telah memberikan nama untuk semua terbitan berkala Ilmupengetahuan Kristen. Yang pertama adalah The Christian Science Journal, dirancang untuk mencatat Ilmupengetahuan ilahi akan Kebenaran; yang kedua saya beri judul Sentinel,  dimaksudkan untuk mengawal Kebenaran, Hidup, dan Kasih; yang ketiga, Der Herold  (Bentara) der Christian Science, untuk memaklumkan kegiatan serta ketersediaan yang universal akan Kebenaran;...”  (The Christian Science Monitor, Tahun. 1, No. 1, 25 November 1908, “Something in a Name”).

Misi Bentara

Pada tahun 1903, Mary Baker Eddy mendirikan Bentara Ilmupengetahuan Kristen. Tujuannya: “untuk memberitakan kegiatan serta ketersediaan universal dari Kebenaran.” Definisi “bentara” dalam sebuah kamus adalah “pendahulu—utusan yang dikirim terlebih dahulu untuk memberitakan hal yang akan segera mengikutinya,” memberikan makna khusus pada nama Bentara dan selain itu menunjuk kepada kewajiban kita, kewajiban setiap orang, untuk memastikan bahwa Bentara memenuhi tugasnya, suatu tugas yang tidak dapat dipisahkan dari Kristus dan yang pertama kali disampaikan oleh Yesus (Markus 16:15), “Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.”

Mary Sands Lee, Christian Science Sentinel, 7 Juli 1956

Belajar lebih lanjut tentang Bentara dan Misinya.