Skip to main content Skip to search Skip to header Skip to footer

Bangunlah!

Dari Bentara Ilmupengetahuan Kristen - 6 Juni 2017

Aslinya diterbitkan di edisi Mei 2017 majalah The Christian Science Journal


Suatu malam aku bermimpi jatuh di lubang.
Dalam mimpi kumohon pertolongan Tuhan.
DibimbingNya aku keluar, aku begitu senang,
Bersyukur, berkat Tuhanku aku diselamatkan.

Tapi saat mulai terjaga aku menyadari
Aku tidak pernah berada di lubang itu.
Saat benar-benar terjaga aku tahu pasti
Tidak pernah ada lubang, tak jatuh aku.

Jadi jika anda merasa jatuh di lubang,
Dan seakan,
                terbelenggu,
                            berduka,
                                         sendiri, atau
                                                      bercela,
Bangunlah menyadari yang sejati dan tidak berhingga
Lubang tidak pernah ada, yang ada hanya Tuhan saja.

—Carol Dismore

Misi Bentara

Pada tahun 1903, Mary Baker Eddy mendirikan Bentara Ilmupengetahuan Kristen. Tujuannya: “untuk memberitakan kegiatan serta ketersediaan universal dari Kebenaran.” Definisi “bentara” dalam sebuah kamus adalah “pendahulu—utusan yang dikirim terlebih dahulu untuk memberitakan hal yang akan segera mengikutinya,” memberikan makna khusus pada nama Bentara dan selain itu menunjuk kepada kewajiban kita, kewajiban setiap orang, untuk memastikan bahwa Bentara memenuhi tugasnya, suatu tugas yang tidak dapat dipisahkan dari Kristus dan yang pertama kali disampaikan oleh Yesus (Markus 16:15), “Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.”

Mary Sands Lee, Christian Science Sentinel, 7 Juli 1956

Belajar lebih lanjut tentang Bentara dan Misinya.